Pengembangan
Karangan artikel sub bab
Bahaya
merokok bagi perokok pasif
Bahaya merokok tidak hanya diderita oleh mereka para perokok
aktif, tetapi juga di derita para
perokok pasif. Perokok pasif yaitu adalah orang yang menghisap asap rokok yang
dikeluarkan dari mulut atau hidung perokok.
Perokok pasif juga sangat beresiko terkena penyakit yang juga sangat
berbahaya, walaupun sebenarnya mereka ini tidak sengaja menghisap asap yang di
keluarkan para perokok aktif. Dapat dikatakan bahwa perokok pasif merupakan
korban ketidaknyamanan asap yang ada disekeliling sekaligus dirugikan dengan
bahaya penyakit yang sama bahayanya dengan para perokok aktif. Penyakit yang
sangat mungkin menyerang para perokok pasif diantaranya, yaitu:
w
Meningkatnya resiko kanker paru-paru dan serangan jantung
w
Meningkatnya resiko penyakit salurang pernafasan seperti radang paru-paru dan
bronkhitis
w
Iritasi pada mata yang menyebabkan rasa sakit dan pedih
w
Bersin dan batuk-batuk karena alergi
w
Sakit pada tekak, esofagus, kerongkongan, dan tenggorokan
w
Sakit kepala sebagai reaksi penolakan nikotin
Penyakit diatas bisa terjadi karena asap rokok yang
dikeluarkan lebih berbahaya dan mengandung zat-zat sebagai berikut:
4Mengandung
nikotin dua kali lebih banyak
4
mengandung karbon monoksida lima kali lebih banyak
4
mengandung tar lima kali lebih banyak
4
Meningkatnya zat kimia berbahaya bagi kesehatan hingga berkali lipat
Melihat resiko dan bahaya yang diterima para perokok pasif
sangatlah tidak adil. Perokok aktif yang merokok di sembarang tempat, seperti
di tempat umum dapat dikatakan egois karena hanya memikirkan diri sendiri dan
tidak mementingkan orang lain disekitarnya. Nikmatnya dirasakan sendiri,
sedangkan penyakitnya dibagi-bagi ke orang-orang yang tidak bersalah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar